Cara mendapatkan Like di Instagram
sumber |
Assalamualaikum wr.wb
Halo teman-teman, ketemu lagi sama Rael. Gimana kabarnya?
semoga kalian semua sehat selalu yaaa, Amin...
Baidewei, kalian semua punya Instagram nggak? pasti punya lah ya. Masa kids jaman now gak punya Instagram. Keterlaluan sekali kalian kalo nggak punya.
Bicara soal IG (Instagram), semua orang ingin foto-fotonya dilihat dan dilike oleh banyak orang. Mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa, mereka semua ingin tampil eksis di dunia maya. Tapi bagaimana dengan mereka yang hanya memiliki Followers sedikit? Apakah mungkin mereka mendapatkan like yang banyak? Mungkin saja, tapi jangan terlalu berharap.
Maka dari itu, di kesempatan kali ini Rael akan berbagi Tips dan Trick bagaimana cara memperoleh Like yang banyak di Instagram dengan sangat mudah banget sekali. Wadoo :v
Langsung saja kita mulai!
1. Gunakan Hashtag di setiap foto kamu
Sebagian orang belum mengetahui apa fungsi hashtag atau tagar. Hashtag digunakan untuk menandai kata kunci dalam foto kalian. Jadi, orang-orang dapat melihat foto kalian melalui hashtag yang sudah kalian beri. Itu membuat peluang foto kalian dilike oleh banyak orang akan bertambah daripada foto yang tidak memakai hashtag. Cara memberi hashtag pada postingan kalian sangatlah mudah. Saat akan menulis caption, kalian hanya perlu memberi tanda pagar "#" sebelum kalian memberi sebuah kata kunci.
Contoh : #Anime #Music #Trending
Contoh di atas memiliki kata kunci anime, music dan trending. Itu artinya, jika kalian meng-klik hashtag yang bertuliskan "Anime". Maka, kalian akan ditujukan ke kumpulan foto yang berhubungan dengan anime. Begitu juga dengan hashtag music dan treding. Ciri-ciri hashtag yang berhasil adalah setiap hurufnya berwarna biru dan bisa diklik.
Tips memberi Hashtag pada foto Kalian
- Jangan memberi hashtag yang terlalu banyak. 3 - 5 sudah cukup
- Jangan menggunkan Hashtag yang memakai kata-kata tidak penting
- Manfaatkan hashtag yang sedang banyak orang pakai. Contoh : #love #instagood #happy #followme #beach #friends #like4likes
- Jangan menggunkan spasi pada hashtag kalian, atau hashtag kalian akan kacau
2. Posting foto yang berkualitas
Yang ini nih, Rael udah banyak ketemu orang kayak gini di Intagram. Orang yang asal upload foto tanpa memperhatikan kualitas foto tersebut. Tolong lah, jangan mementingkan kuantitas dibandingkan kualitas. Buat apa upload foto yang banyak kalau kualitas foto tersebut belum bisa dibilang bagus. Setidaknya edit foto kalian terlebih dahulu, tapi ngeditnya juga jangan terlalu berlebihan... cukup yang simpel aja biar sedap dipandang oleh mata.
Tips mengupload foto yang berkualitas
- Jangan terlalu banyak mengupload foto selfie kalian. Itu membuat akun instagram kalian monoton dan tidak menarik. Iya kalau kalian ganteng... kalo burik gimana? :v
- Jangan pernah mengupload yang blur. (kecuali memang diberi effect blur)
- Jangan pernah mengupload foto-foto Meme. (kecuali akun kalian adalah akun hiburan)
- Usahakan foto yang kalian upload memiliki resolusi tinggi, agar waktu diupload fotonya tidak pecah dan bisa dilihat dengan jelas.
3. Menggunakan Aplikasi
Dan tips yang terakhir adalah... Yap, menggunakan Aplikasi Likers. Kalian bisa mendownload aplikasi likers di Plays Store kalian. Ada buaaanyaaaaaak banget Aplikasi Likers ini teman-teman. Ada yang gratis adapula yang bayar. Tapi, Rael udah nemuin salah satu aplikasi Likers di Play Store yang gratis. Tapi jangan harap kalian akan lolos dari iklan yang sangat mengganggu.
Nama aplikasinya adalah Like - Tags. Ukuran aplikasi ini tergolong kecil kok. Tutorial penggunaan Aplikasi ini akan Rael buat di Postingan berikutnya yaaa. Tunggu aja hehehe
Ini link download aplikasinya via Play Store. DOWNLOAD
Ok sampai sini dulu pertemuan kita ya teman-teman. Sampai jumpa lagi di Next Post! Byee
Wassalamualaikum wr.wb.
tambahin konten tentang cara mengetahui unfollowers dan ghosty
BalasHapusSiap, diusahakan :)
Hapus